Senin, 14 September 2015

Tutorial Pembuatan Replika Becak dengan Koran Bekas  


Foto: Replika becak dan Andong karya Siswa SMPN 2 Kraton

Limbah memang menjadi momok besar bagi lingkungan. Selain mencemari lingkungan limbah juga membuat kotor dan juga menyebabkan penyakit. Limbah identik dengan kotor dan menjijikan ini yang sering dikeluhkan oleh masyarakat. Apabila limbah tidak bisa ditangani dengan baik, limbah yang bertumpuk tak terurus bisa menyebabkan bau yang tidak sedap dan juga sarang bagi penyakit.

Tetapi Limbah di tangan kreatif siswa SMPN 2 Kraton ini, limbah yang semula tak berguna mampu mereka sulap menjadi barang yang unik diantaranya Replika Alat Transportasi (Becak, sepeda, delman) dan juga hiasan dinding seperti Topeng. Dengan dibimbing guru Seni Budaya Bapak Sunarrji,S.Pd, siswa-siswi SMPN 2 Kraton diberi pelatihan daur ulang Koran Bekas menjadi barang yang berharga yang mana barang tersebut mempunyai nilai yang lebih dari pada hanya sekedar limbah.

Beberapa manfaat dari daur ulang limbah koran bekas ini bagi siswa -siswi antara lain ;
1. Melatih untuk mencintai lingkungan
2. Melatih kreatifitas
3. Melatih kemandirian
4. Melatih jiwa kewirausahaan

Berikut ini beberapa cuplikan tutorial cara pembuatan replika alat transportasi dari koran bekas;
1. Siapkan Alat dan bahan
    - Catut / tang
    - Koran bekas
    - lem kertas
    - lem elteco
    - cutter
     - kawat
     - cat
     - kaleng bekas diameter kira-kira tidak lebih 10 cm


 2. Siapakan koran bekas dan lem kertas. Lipat koran menjadi 2 bagian dan  beri lem kertas setelah itu di gulung menjadi batang.dan jangan lupa sematkan kawat didalamnya untuk penguat.
 Videonya disini






3.Setelah  digulung menjadi batangan, batangan tersebut dipola seperti yang kalian inginkan. kali ini contoh pembuatan roda becak dengan dicetak menggunakan kaleng bekas.
Foto.membuat pola lingkaran dengan cetakan kaleng bekas
4. Setelah dibentuk lingkaran jangan lupa ujung kawatnya direkatkan supaya tidak lepas. kemudian buat ruji rodanya dengan memotong batangan koran kecil-kecil..
Foto.proses pembuatan ruji roda
Proses pembuatan ruji roda


Foto: merekatkankan bagian ruji dengan lem elteco supaya kuat
5. Rangkai beberapa bagian batang kertas menjadi miniatur sepeda

Perangkaian

6. Selanjutnya proses finishing tinggal dihaluskan dan di cat dengan warna yang kamu suka.

Selamat  mencoba.








Sumber: http://smpnkraton2.blogspot.co.id/2013/05/tutorial-pembuatan-replika-becak-dengan.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar